Berita Sport

Man United Gabung Liga Super Eropa, Begini Respons Solskjaer

Man United Gabung Liga Super Eropa

SUMO4DMan United Gabung Liga Super Eropa , Ole Gunnar Solskjaer turut memberi tanggapan soal turut merapatnya Manchester United ke Liga Super Eropa. Solskjaer yang mengaku belum mengetahui detail soal kompetisi tandingan Liga Champions itu memilih memberi komentar terlalu banyak.

Sebagaimana diketahui, pada dini hari tadi, sebanyak 12 klub dinyatakan sebagai pendiri dan dipastikan tampil sebagai peserta permanen Liga Super Eropa. Salah satu dari 12 klub itu adalah Manchester United.

Selain Man United, ada Arsenal, Chelsea, Liverpool, Manchester City, dan Tottenham Hotspur dari klub Inggris yang bergabung ke Liga Super Eropa. Sementara itu, enam tim lainnya adalah AC Milan, Atletico Madrid, Barcelona, Inter Milan, Juventus, dan Real Madrid.

Rencana penyelenggaraan kompetisi Liga Super Eropa sejatinya mendapat tentangan dari pihak Premier League dan UEFA. Mereka bahkan takkan ragu memberi sanksi berat kepada klub serta pemain yang ikut ambil bagian di Liga Super Eropa.

Terkait rencana tersebut, Solskjaer pun turut buka suara. Dia menyatakan bahwa saat ini fokusnya sepenuhnya tertuju pada pertandingan demi pertandingan yang akan dilakoni Man United. Terkait sikap Man United untuk ikut ambil bagian di Liga Super Eropa, dia menyerahkan sepenuhnya kepada pihak klub untuk memberi komentar.

Baca Juga : Man United Gabung Liga Super Eropa, Begini Respons Solskjaer

Saya rasa saya tidak perlu berkomentar sekarang. Kami hanya harus menunggu dan melihat apa yang terjadi Seperti yang telah saya katakan, saya telah melihat spekulasi atau berita sore ini. Saya tidak dapat berkomentar. Ini adalah masalah yang harus dikomentari oleh klub

Fokus saya adalah pada pertandingan ini. Saya belum melihat (detailnya), saya hanya fokus pada pertandingan ini. Saya perlu duduk dan melihat apa itu. Saya belum tahu semua seluk beluknya. Saya perlu mencari tahu dan kemudian klub dapat memberikan komentar

Kini, tiga tim tambahan tengah dicari untuk bisa melengkapi Liga Super Eropa. Sebab, Liga Super Eropa membutuhkan 15 klub untuk dijadikan pendiri sekaligus peserta permanen kompetisi yang rencananya bergulir mulai Agustus 2021 itu

Comment here